Detail Cantuman
Advanced SearchSKRIPSI HUKUM PIDANA
Pendampingan Advokat Terhadap Saksi Pada Tahap Pra-Ajudikasi
Advokat dalam menjalankan tugas dan fungsinya dapat memberikan jasa hukumnya baik didalam maupun diluar pengadilan. Pendampingan advokat terhadap saksi merupakan salah satu pemberian jasa hukum advokat dalam rangka menjaga netralisir pemeriksaan agar tidak terjadi tekanan dalam proses penegakan hukum, sehingga penegakan hukum berjalan netral.Namun seringkali dalam proses pemerikasaan, saksi tidak diperbolehkan untuk didampingi advokat oleh penyidik dengan alasan bahwa KUHAP tidak mengatur hal tersebut. Berdasarkan hal tersebut, maka yang dijadikan permasalahan adalah bagaimana fungsi advokat dalam pendampingan saksi pada tahap pra ajudikasi. Tujuan penelitian yaitu mengkaji dan membahas fungsi advokat dalam pendampingan saksi pada tahp pra-ajudikasi serta manfaat dari penelitian yaitu untuk mengetahui bagaimana fungsi advokat dalam pendampingan saksi pada tahap pra-ajudikasi.
Penulisan skripsi ini menggunakan metode penelitian yuridis normatif, yang didukung dengan data lapangan berupa wawancara dengan Kasubbid Penyuluhan dan Bantuan Hukum Kementrian Hukum dan Ham Wilayah Maluku.
Berdasarkan hasil penulisan yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa fungsi advokat dalam melakukan pendampingan terhadap saksi yaitu sebagai pembela serta juga pelindung terhadap hak-hak saksi dalam tahapan pemeriksaan. Kehadiran advokat akan mampu mencegah tindakan-tindakan yang sewenang-wenang dari pihak penyidik terhadap saksi dalam tahapan pemeriksaan yang berupa kekerasan fisik maupun psikologis.Advokat juga berfungsi sebagai penerjemah untuk membantu saksi memahami pertanyaan – pertanyaan yang dilontarkan oleh penyidik, sebab kerap kali pertanyaan – pertanyaan penyidik bersifat kabur, terkadang sangat teknis dan sulit dimengerti oleh saksi.
Ketersediaan
SP.1134 DAR p1 | SP.1134 DAR p | Perpus. Fak. Hukum (2 CD Skripsi Pidana) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SP.1134 DAR p
|
Penerbit | Fakultas Hukum Unpatti : Ambon., 2018 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
SP.1134
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain