Detail Cantuman
Advanced SearchSKRIPSI PERDATA
Perlindungan Hukum Terhadap Rahasia Dagang Perusahaan Dalam Kaitannya Dengan Hubungan Kerja
Pada era globalisasi ini, berbagai cara dilakukan oleh perorangan atau
perusahaan untuk mendapatkan keuntungan, salah satunya dengan mendapatkan
informasi yang memiliki nilai ekonomis (rahasia dagang) tanpa memperdulikan
legalitasnya, yang mana bocornya informasi tersebut dari suatu perusahaan dapat
memberikan kerugian pada suatu perusahaan, sebagai contoh Putusan MA
Nomor 1713K/Pdt/2010 antara PT. Basuki Pratama Engineering melawan PT.
Hitachi Construction Machinery Indonesia, dengan kasus pelanggaran rahasia
dagang milik PT. Basuki Pratama Engineering oleh PT. Hitachi Construction
Machinery Indonesia. Sehingga permasalahan yang di kaji dalam penelitian ini
adalah mengenai penerapan perlindungan rahasia dagang suatu perusahaan
melalui perjanjian kerja dan perlindungan hukum rahasia dagang setelah
berakhirnya perjanjian kerja.
Metode yang di pakai dalam penelitian ini adalah yuridis normatif untuk
menganalisis permasalahan hukum yang terdapat dalam peraturan perundangundangan yang terkait dengan masalah yang diteliti dengan bersifat analisis
kualitatif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa rahasia dagang yang dimiliki oleh
perusahaan maupun perseorang memiliki nilai komersial, sehingga merupakan
aset perusahaan maupun perseorang yang sangat bernilai. Pelanggaran terhadap
rahasia dagang dapat memberikan kerugian baik secara material maupun
immaterial terhadap pemilik. Oleh karena itu diperlukan perjanjian kerja dibuat
dengan tujuan agar karyawan yang bekerja di perusahaan tidak membocorkan
rahasia dagang suatu perusahaan. Pada umunya, pembuktian pelanggaran
terhadap rahasia dagang sangat sulit, pelanggaran terbukti setelah terdapat
kesamaan macam rahasia dagang yang ada pada pemilik, bentuk perlindungan
yang diberikan adalah dengan membuat perjanjian kerja terhadap karyawan
dengan klausul Non-Disclosure, maupun dengan proses pengadilan. Dimana
peran pemerintah sangat penting dalam menegakkan keadilan atas pelanggaran
rahasia dagang.
Ketersediaan
SE.838 NUS p1 | SE.838 NUS p | Perpus. Fak. Hukum | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SE.838 NUS p
|
Penerbit | Fakultas Hukum Unpatti : Ambon., 2022 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
SE.838
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain