Image of Aspek Yuridis Pemberian Remisi Terhadap Narapidana Di Masa Pandemi Covid-19

SKRIPSI HUKUM PIDANA

Aspek Yuridis Pemberian Remisi Terhadap Narapidana Di Masa Pandemi Covid-19



Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemberian remisi terhadap narapidana yang dilakukan dengan pertimbangan rawannya penyebaran COVID-19 dalam Lembaga Pemasyarakatan yang sebagian besarnya mengalami kelebihan penghuni. Remisi adalah pengampunan atau pengurangan hukuman yang diberikan kepada narapidana yang telah memenuhi syarat sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dalam penulisan ini terdapat dua rumusan masalah yang pertama, bagaimana pelaksanaan pemberian remisi terhadap narapidana di masa pandemi COVID-19? Dan yang kedua, apa faktor penghambat dalam pelaksanaan pemberian remisi bagi narapidana di masa pandemi COVID-19?.
Adapun tujuan penelitian adalah bagaimana pelaksanaan pemberian remisi terhadap narapidana di masa pandemi COVID-19 dan apa saja faktor penghambat dalam pelaksanaan pemberian remisi bagi narapidana di masa pandemi COVID-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Yuridis Empiris dengan sumber data primer dan data sekunder. Dalam penulisan ini penulis menggunakan analisis data kualitatif.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa narapidana yang diberikan remisi di masa pandemi COVID-19 adalah narapidana yang telah memenuhi syarat subtantif dan administratif di Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Ambon. Efektivitas pemberian remisi bagi narapidana di masa pandemi COVID-19 berjalan secara optimal karena program pembinaan dari petugas Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Ambon sepenuhnya dapat dilaksanakan oleh narapidana. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi pembaca agar menghindari perbuatan tindak pidana karena sangat merugikan negara dan masyarakat.


Ketersediaan

SP.1456 ALF a1SP.1456 ALF aPerpus. Fak. HukumTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SP.1456 ALF a
Penerbit Fakultas Hukum Unpatti : Ambon.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
SP.1456
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this