Detail Cantuman
Advanced SearchSKRIPSI HUKUM PIDANA
Kajian Sosio-Yuridis Pembebasan Bersyarat Dan Pemberian Asimilasi Bagi Narapidana Pada Masa Pandemi Covid-19 Ditinjau Dari Perspektif Tujuan Pemidanaan
Program dalam sistem pembinaan pemasyarakatan, salah satunya yaitu
pemberian Asimilasi, yang merupakan bagian dari program pembinaan dari
Lembaga Pemasyarakatan. Berkaitan dengan maraknya wabah Covid-19 saat ini,
pemerintah membuat kebijakan pembebasan narapidana, pemerintah
menetapkannya melalui program asimilasi dan hak integrasi. Tujuan dari
penelitian ini penulis akan Mengkaji dan Menganalisis dari perspektif sosioyuridis pembebasan bersyarat dan pemberian asimilasi bagi narapidana pada masa
pandemi Covid-19 ditinjau dari perspektif tujuan pemidanaan dan setelah
Narapidana berada di masyarakat. Yang menjadi rumusan masalah dalam
penelitian ini adalah apakah pembebasan bersyarat dan pemberian asimilasi bagi
narapidana pada saat pandemi covid-19 beralasan dilihat dari tujuan dan perspektif
pemidanaan Dan dampak sosio-yuridis apakah yang ditimbulkan dari kebijakan
pembebasan bersyarat dan pemberian asimilasi bagi narapidana setelah berada
dimasyarakat.
Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian hukum empiris,
dengan bentuk penelitian evaluatif yang bertujuan untuk menilai pelaksanaan suatu
peraturan perundang-undangan dan dilakukan dengan mengadakan penelitian
kepustakaan serta penelitian lapangan. Tipe penelitian yang dipakai dalam
penulisan ini bersifat deskriptif analitis. Yang merupakan suatu metode yang
berfungsi untuk mendeskripsikan atau memberi gambaran terhadap objek yang
diteliti melalui data yang telah terkumpul lewat wawancara dan observasi.
Hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis di Lembaga Permasyarakatan
(LAPAS) IIA Ambon dan Balai Permasyarakatan (BAPAS) Kelas II Ambon
terhadap Narapidana Asimilasi Dalam pelaksanaanya banyak hal dalam
pembinaan narapidana asimilasi tidak terlaksanakan dan berimplikasi terhadap
terpenuhinya tujuan dari pemidanaan itu sendiri seperti pembinaan keterampilan
kerja dan proses resosialisasi Narapidana dengan masyarakat dan berdampak
Sosio-yuridis. proses pengawasan tergolong lemah karena sulitnya akses seperti
Minimnya Android sebagai media untuk Pembimbing Kemasyarakatan mengawasi
narapidana yang melaksanakan asimilasi dirumah, dan juga jarak rumah
narapidana yang cukup sulit ditempuh ditengah Pandemi Covid-19 secara
administrasi (Surat Rapid-Test) Bagi Pembimbing Kemasyarakatan.
Ketersediaan
SP.1424 TAN k1 | SP.1424 TAN k | Perpus. Fak. Hukum (7 CD Skripsi Pidana) | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
SP.1424 TAN k
|
Penerbit | Fakultas Hukum Unpatti : Ambon., 2021 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
SP.1424
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain