No image available for this title

SKRIPSI KELAUTAN INTERNASIONAL

Tinjauan Yuridis Penyelesaian Sengketa Kepemilikan Kepulauan Diaoyu/Senkaku



Sengketa mengenai batas-batas wilayah antar negara tetangga merupakan isu yang sering
terdengar di hampir seluruh belahan dunia. Dimulai dari konflik yang tidak menggunakan
kekerasaan hingga konflik yang berujung pada terjadinya perang, yang mengatas-namakan
kedaulatan. Konflik terkait dengan masalah perebutan serta penetapan batas-batas wilayah bukan
saja melanda negara-negara yang dikategorikan sebagai negara berkembang, namun juga
melanda negara-negara maju dan berpengaruh di kawasan Asia Timur. Dalam perkembangan
hukum internasional, batas kedaulatan negara-negara di seluruh dunia atas wilayah laut memiliki
aturan yang tegas sebagaimana diatur dalam United on the Law of the Sea 1982 (UNCLOS
1982). Adapun kasus sengketa pemilikan di pulau Diaoyu/Senkaku yang dimana UNLCOS
sebagai acuan dalam penyelesaian sengketa kepemilikan pulau.
Metode penulisan yang digunakan adalah penelitian yuridis normatif, yaitu dengan
menganalisis permasalahan hukum yang terdapat dalam peraturan perundang-undangan yang
terkait dengan masalah yang diteliti. Pendekatan masalah yang dipakai pendekatan perundangundangan,
pendekatan konseptual, dan pendekatan kasus, dengan menggunakan sumber bahan
hukum, sekunder dan tersier sebagai bahan acuan untuk melengkapi penulisan dan pengumpulan
bahan hukum dilakukan dengan menggunakan teknik studi kepustakan yang selanjutnya
dianalisis melalui teknik kualitatif.
Hasil Penelitian menunjukan bahwa kedua negara sama-sama meratifikasi Konvensi PBB
tentang Hukum Laut (UNCLOS 1982), tetapi mereka membangun pemahaman sendiri yang
belum tuntas dibicarakan. Jepang mengusulkan pembagian wilayah berdasarkan garis tengah
zona ekonomi ekslusifnya, sedangkan Cina mengacu pada kelanjutan alamiah dari landas
kontinennya. Mengingat nilai ekonomis yang besar yang dimiliki oleh kepulauan
Diaoyu/Senkaku, maka pihak Jepang dan Cina harus terus berupaya menyelesaikan sengketa
tersebut lewat cara damai sebagaimana yang diatur oleh hukum internasional. Hal ini bukan
hanya untuk menghindari konflik fisik antara keduanya, namun juga agar sumber daya yang ada
pada kepulauan Diaoyu/Senkaku dapat memberi manfaat bagi seluruh umat manusia.


Ketersediaan

SI.60 PAT t1SI.60 PAT tPerpus. Fak. Hukum (1 Skripsi Internasional)Tersedia
SI.60 PAT t2SI.60 PAT tPerpus. Fak. Hukum (1 CD Skripsi Internasional)Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
SI.60 PAT t
Penerbit Fakultas Hukum Unpatti : Ambon.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
SI.60
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this